Langsung ke konten utama

IKLAN DAN MACAM-MACAMNYA

Iklan adalah sebuah informasi yang bertujuan untuk mendorong, membujuk/
memberikan pengaruh pada khalayak ramai atau banyak orang agar tertarik
pada barang/jasa yang ditawarkan.

Tujuan iklan
1. Memberitahukan kepada khalayak ramai tentang suatu produk jasa.
2. Memengaruhi khalayak ramai tentang suatu produk jasa.
3. Menyarankan seseorang untuk membeli dan menggunakan suatu produk jasa yang diiklankan.
4. Memberi informasi tentang produk jasa.
5. Menarik khalayak ramai.

Ciri-ciri iklan yang baik dan benar
1. Informatif
2. Komunikatif
3. Bahasanya singkat dan padat
4. Menarik

Bentuk iklan pun bermacam-macam:
1. Iklan Baris
Iklan baris yaitu iklan kecil (singkat) berisi penawaran/informasi tentang sesuatu yang terdiri atas beberapa baris saja. Iklan baris disebut juga iklan mini.
Ciri-ciri iklan baris yaitu:
1. Terdiri atas 2 sampai 3 baris. Informasi yang terkandung di dalamnya hanya informasi penting saja. Ditulis secara singkat, padat, namun jelas.
2. Dikelompokkan sesuai dengan jenis barang atau jasa yang ditawarkan.
3. Berupa kalimat-kalimat pendek dan biasanya menggunakan singkatan-singkatan untuk menghemat tempat.
4. Sebagian iklan baris dilengkapi dengan gambar ukuran kecil dan tidak berwarna.
5. Dilengkapi dengan nomor telepon penjual untuk dihubungi pembeli.
6. Tidak menggunakan ilustrasi grafis.
7. Biaya pemasangan tergolong murah karena tidak membutuhkan tempat yang lebar.

2. Iklan kolom
Iklan kolom adalah iklan yang pemuatannya memanfaatkan beberapa bagian kolom dari halaman surat kabar.
Ciri-ciri iklan kolom adalah sebagai berikut.
1. Terdiri atas ilustrasi/gambar/foto/bagan dan kata-kata.
2. Ukurannya lebih besar dari/pada iklan baris, bahkan ada yang penuh satu halaman koran.
3. Berisi penawaran, ajakan, dan bujukan untuk membeli produk/barang yang ditawarkan. Bisa juga berupa iklan pribadi atau keluarga yang berisi misalnya berita pernikahan, berita duka cita, atau ucapan terima kasih.

Berdasarkan isinya, iklan dapat dibedakan menjadi 3 jenis, yaitu
1. Iklan pengumuman atau pemberitahuan
Iklan pengumuman atau pemberitahuan adalah iklan yang bertujuan menarik perhatian khalayak umum tentang suatu hal, misalnya iklan duka cita.

2. Iklan penawaran (niaga)
Iklan penawaran (niaga) yaitu iklan yang bertujuan menawarkan sesuatu, misalnya iklan barang.

3. Iklan layanan masyarakat
Iklan layanan masyarakat yaitu iklan yang bertujuan untuk memberikan penerangan tentang suatu hal. Misalnya, larangan menggunakan narkoba, larangan merokok di tempat umum, dan lain-lain.

Sumber:
Subekti,Ari. 2019. Buku Tematik Terpadu Tema 9 Benda-Benda di Sekitar Kita. Jakarta: Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang, Kemendikbud

kesimpulan:
1. Bentuk iklan media cetak dibagi menjadi 2 yaitu iklan baris dan iklan kolom.
2. Berdasarkan sifatnya iklan dibedakan menjadi 3 yaitu, iklan pemberitahuan, iklan penawaran, dan iklan layanan masyarakat.

Tugas :
MEMBUAT KLIPING IKLAN
dikumpulkan Senin, 8 Juni 2020
Cara membuat
1. Sediakan Koran, Kertas HVS, Alat tulis dan Lem
2. Pilih iklan baris, iklan kolom, iklan pemberitahuan, iklan penawaran dan iklan layanan masyarakat di koran atau media cetak lainnya.
3. Potong lalu tempelkan di kertas HVS
4. beri keterangan tentang iklan yang kalian pilih.
     keterangan yang diberikan yaitu:
    a. isi iklan
    b. informasi yang didapatkan dari iklan tersebut
    c. yang menarik dari iklan tersebut
    
contoh kliping ( kalian buat yang lebih bagus dari punya buPrim ya)



Komentar

Postingan populer dari blog ini

MEMBACA GARIS LINTANG DAN GARIS BUJUR

Kita akan belajar tentang garis lintang dan garis bujur. Dengan belajar garis lintang dan garis bujur kita bisa membaca sebuah peta dengan lebih baik, selain itu akan membantu kita dalam mempelajari tentang alam. Sebelumnya kita lihat penjelasan dari Youtube berikut ini! Setelah melihat video diatas kita jadi tahu tentang apa itu garis lintang dan garis bujur ya, sesuai gambar, garis bujur adalah garis yang melintang vertikal (Garis Bujur adalah garis maya yang ditarik dari kutub utara hingga ke kutub selatan atau sebaliknya), sedangkan garis lintang adalah garis yang melintang horisontal (Dalam bahasa Indonesia lintang di sebelah utara khatulistiwa diberi nama Lintang Utara (LU), demikian jua lintang di sebelah selatan khatulistiwa diberi nama Lintang Selatan (LS)).

BAHASA JAWA-KAMIS, 16092021-

 JAWABAN PERTANYAAN BAHASA JAWA TENTANG DWILINGGA, TEMBUNG ENTAR LAN TEMBUNG ANDHAHAN TEMBUNG-TEMBUNG ING JERO KURUNG IKI BENERNA! 1. ngguya-ngguyu 2. mlayu-mlayu 3. sora-sare 4. undur-undur 5. ali-ali 6. paru-paru 7. gojag gajeg 8. balang-balangan 9. tokan-takon 10. ondhe-ondhe jodhokna pretelan sisih kiwa lan tengen supaya mathuk! 1. E (taberi=sregep) 2. D (kojah=mulang) 3. A (sira=kowe) 4. B (pasthi=temenan) 5. C (singgahana=dhelikna) 6. E (nggenggem tangan= kesed) 7. D (resik atine=becik) 8. A (dawa tangane=seneng nyolong) 9. C (landhep dhengkul=bodho) 10. B (padhang ulate=sumeh)

JAWABAN TUGAS BDR 22-24 MEI 2023